Papuaekspose.com, – Tim Asistensi dan Panitia Pendamping Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX tingkat Provinsi se-Tanah Papua yang terdiri dari 23 orang telah berada di Timika ibukota Kabupaten Mimika Selasa (18/6/2024). Kehadiran mereka guna mengecek kesiapan pelaksanaan MTQ ke-30 di bumi Cenderawasih yang bakal digelar dua hari lagi yakni 20-30 Juni 2024.

Pihak Panitia Pelaksana (Panpel) MTQ XXX tingkat Provinsi se Tanah Papua menjemput langsung di Bandara Internasional Mozes Kilangin Timika Papua Tengah sekitar pukul 10.30 WIT.

Sekertaris Umum (Sekum) Panitia MTQ XXX tingkat Provinsi se Tanah Papua, Abdul Syakir, S.Pdi kepada wartawan mengatakan, kedatangan tim ini lebih awal dari para kafilah guna mengecek kesiapan tuan rumah sebagai penyelenggara.

IMG 20240618 WA0082

“Kehadiran mereka untuk mengecek segala kesiapan penyelenggaraan MTQ sebelum para kafilah dari kabupaten kota di empat provinsi berdatangan” kata Ustadz Syakir.

Tim Asistensi juga kata dia, akan mempersiapkan bidang musabaqoh dan kehakiman dari sisi perangkat yang disiapkan, baik perangkat lunak maupun perangkat softwere dari setiap mata lomba dan arena lomba. Serta mengecek sejauh mana kesiapan Kabupaten Mimika sebagai tuan rumah MTQ.

“Jadi, sekarang ini juga kita sudah di tahap kesiapan penjemputan para Kafilah dari masing-masing Kabupaten Kota. Secara keseluruhan, Panitia MTQ dari masing-masing bidang sudah mulai melakukan tugasnya,” tutupnya.