Xi Jinping Ucapkan Selamat ke Prabowo Sebagai Presiden Baru Indonesia
Papuaekspose.com – Ucapan selamat atas pelantikan Prabowo Subianto sebagai Presiden baru Indonesia datang dari Presiden China Xi Jinping yang juga menyatakan akan mempertahankan komunikasi strategis yang erat dengan Presiden Prabowo Subianto. Minggu (20/10/2024).
“China dan Indonesia secara tradisional adalah tetangga yang bersahabat, dan kemitraan strategis komprehensif kedua negara terus meningkat dan telah memasuki tahap baru untuk membangun masa depan bersama,” ungkap Xi Jinping.
Seperti diketahui, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka telah secara resmi menjabat sebagai presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029.
Keduanya dilantik dalam sidang paripurna MPR yang diselenggarakan di Gedung Nusantara, Kopleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu ini.
Prabowo sendiri sempat mengunjungi China sebelum dilantik menjadi Presiden kedelapan Indonesia.
Prabowo bahkan tercatat telah mengunjungi lebih dari 20 negara dalam enam bulan terakhir sebagai menteri pertahanan.
Ia di antaranya bertemu dengan para pemimpin negara, termasuk China, Jepang, Australia, Perancis, Rusia, Arab Saudi, dan Malaysia.
Ia adalah presiden terpilih pertama yang melakukan lawatan ke luar negeri ke negara-negara mitra global yang strategis, sebelum resmi memangku jabatan.