Yayasan Ponpes Hidayatullah Timika Gelar Halal Bi Halal Akbar Sebagai Ajang Silaturahim
Papuaekspose.com, – Yayasan Ponpes (Pondok Pesantren) Hidayatullah Timika, Sabtu 06 Mei 2023 menggelar Halal BI Halal Akbar yang dipusatkan di Lapangan Futsal Ponpes Hidayatullah Timika, Kampung Kadun Jaya, Distrik Wania, Mimika, Papua Tengah
Kegiatan itu disebut sebagai ajang silaturahim pasca Idul Fitri 1444H bagi seluruh keluarga besar Ponpes Hidayatullah Timika termasuk Pendidik dan Santri di segala jenjang.
Bertindak sebagai pengisi Hikmah Halalun Bi Halal yakni Anggota Dewan Murobbi Hidayatullah Pusat yang juga merupakan praktisi dan konsultan Parenting, KH. Drs. Zainuddin Musaddad, MA dengan judul hikmah halal bi halal yakni “Wajah”.
Ustad Al Djufri Muhammad, selaku Ketua Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Timika, dalam kesempatan itu mengatakan, keberadaan Ponpes Hidayatullah Timika terhitung sudah lebih dari 20 tahun dan banyak mencetak generasi islami yang berprestasi hingga tingkat nasional baik di dunia pendidikan maupun di bidang dakwah.

“Semua ini juga karena berkat dukungan dari pemerintah daerah dan semua pihak terutama para orang tua sehingga melahirkan generasi yang unggul, religius, berintelektual dan berintegritas di kabupaten mimika,” kata Al Djufri.
Sementara itu, mewakili Pemkab Mimika, Asisten I Bidang Pemerintahan, Paulus Dumais, S.Pd, MM memberikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1444H
“Mewakili Pemerintah Daerah, kami mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1444h. Mari saling memaafkan karena inti halal bi halal ini adalah mengikhlaskan dan memaafkan,” ucap Dumais.
Mewakili Pemerintah, Ia berharap agar kebersamaan yang sudah dibangun ini tetap terjaga demi agama, bangsa dan negara.
Sebelum kegiatan itu ditutup, Ketua DMI Mimika H. Abdul Muthalib memimpin lelang sukarela untuk pembangunan Masjid Jami milik Yayasan Ponpes Hidayatullah dan berhasil mengumpulkan sejumlah uang maupun material berupa semen.
Perlu diketahui, estimasi atau perkiraan biaya pembangunan Masjid Jami’ Hidayatullah sebesar Rp.800juta.
Sementara, total dari hasil sumbangan sukarela dalam kegiatan lelang itu sebesar Rp 43.515.000 dan 90 sak semen. (Red)
Tinggalkan Balasan